AKB48 Gunakan Dana Pemerintah Okinawa untuk Sousenkyo

Pemerintah Okinawa merilis pernyataan tentang dana yang dialokasikan untuk promosi pariwisata daerah digunakan oleh AKB48 Group untuk menggelar event Senbatsu Sousenkyo 2017.

Dikutip ShukanBunshun.com dari JapanToday, untuk meningkatkan pariwisata, 28 juta yen dialokasikan dalam rangka mengadakan pemungutan suara tahunan kelompok AKB48 di Okinawa pada bulan Juni kemarin.

Pemerintah prefektur Okinawa mengajukan rencana untuk menggunakan uang tersebut, yang diperkirakan akan menarik setidaknya 8.000 wisatawan ke wilayah mereka.

Pihak pemerintah Okinawa pusat menyetujui dana itu digunakan seluruhnya mulai dari akomodasi hingga penyewaan venue. Sayangnya, mereka kecewa terkait batal digelarnya acara konser akibat cuaca buruk setelah menghabiskan banyak uang.

Pendanaan sebanyak itu berasal dari dana pemerintah (APBD) 2017 nasional yang meraup 135,8 miliar yen dan dapat digunakan prefektur Okinawa untuk tujuan apapun.

Uang itu merupakan bagian dari 315 miliar yen yang diberikan pemerintah pusat tahun ini untuk pembangunan ekonomi di Okinawa.

Pejabat pemerintah prefektur mengatakan, “Meskipun kami menganggap acara tersebut memiliki efek tertentu dalam menarik wisatawan, kami tidak memiliki perspektif untuk tidak menjadikannya sebagai acara numpang lewat saja. Kami ingin berbicara dengan Kantor Kabinet untuk menetapkan indikator pencapaian yang lebih baik. “

Dan seorang pejabat Kantor Kabinet mengatakan, “Kami menyadari bahwa pemerintah telah menyetujui beberapa rencana yang tidak cukup menyeluruh. Ada banyak hal yang harus dipikirkan pemerintah.”

Taro Kono, menteri luar negeri yang baru diangkat yang merupakan kepala markas reformasi administrasi partai berkuasa awal tahun ini, mengkritik pemilihan proyek untuk pendanaan negara.

Dalam sebuah posting blog, Kono menulis keberhasilan proyek tersebut harus diukur dengan seberapa sering idol group tampil di Okinawa.

Leave a Comment