Eks anggota grup JKT48 generasi kedua, Alicia Chanzia atau akrab disapa Acha dikabarkan siap dipinang oleh salah satu pengusaha muda. Acha sebelumnya keluar setelah mengumumkan kelulusan (Graduate) secara mendadak pada acara pertunjukan teater Team KIII “Romansa Sang Gadis“.
Benarkah Acha menikah? Tim ShukanBunshun.com pun menelusuri lebih lanjut untuk mengecek kebenaran kabar tersebut. Metode pertama dengan bertanya kepada salah seorang teman dekatnya saat SMA bernama Amanda.
Amanda menyebutkan bahwa, sebenarnya Acha sudah mempertimbangkan graduate dari JKT48 sejak jauh hari. “Dulu dia pernah bilang, kalau gak salah akhir tahun lalu kalau dia (Acha, red) mau keluar.” ujar Manda.
Menurut Amanda sahabat dekatnya itu pernah curhat mengenai status keanggotaannya selama berkarir hampir tujuh tahun di JKT48.
“Saya nggak bisa kasih tau semuanya ya. Tapi yang jelas dia mulai bosan gitu, karena posisinya stagnan banget. Pengen jadi center single belum kesampaian hingga sekarang.” lanjut Amanda.
Acha memang boleh dibilang sebagai member Rapopo Squad alias apa adanya saja. Yang diberikan manajemen itulah yang harus ia jalankan, selama berkarir juga namanya tidak naik daun terlalu tinggi bahkan cenderung dikalahkan juniornya seperti Shania Gracia, Shani Indira Natio, sampai Adhisty Zara.
Acha JKT48 Graduate Mau Menikah
Setidaknya hingga artikel ini diterbitkan belum ada alasan atau penyebab pasti kenapa Alicia Chanzia memutuskan lulus sama seperti Ayu Safira Oktaviani alias Okta. Baik secara lisan atau tulisan di media sosialnya, ia masih bungkam. Manajemen hanya umumkan terkait status membership Acha pada situs resmi bahwa ia bukan lagi member JKT48.
Spekulasi bermunculan. Ada yang menyebut Acha kena skandal telah melanggar kesepakatan kontrak profesional dengan menghadiri suatu acara komersial tanpa sepengetahuan JOT, ada pula mengatakan Alicia Chanzia sudah cukup puas berkarir di JKT48.
Sampai pada akhirnya ditemukan sebuah petunjuk kecil tersebar lewat grup JKT48 Fanzone di Telegram. Acha diduga sudah memiliki tunangan yang meminangnya sejak Januari tahun ini.
“Waktu itu dia bilang mau nikah. Saya juga kaget sekaligus bahagia karena akhirnya Acha tunangan sama pacarnya. Hubungan mereka udah terjalin 2,5 tahunan.” ujar Amanda.
Dalam pernyataan Amanda mengakui Acha telah berpacaran selama dua tahun lebih artinya saat jadi member pun Alicia Chanzia sudah melakukannya. Jika benar demikian ia akan menyusul rekan seperjuangannya Cindy Yuvia yang juga akan menikah.
Detail pernikahan Acha ex JKT48 tidak diketahui. Sayangnya Amanda enggan membeberkan identitias atau ciri-ciri calon suami Alicia Chanzia ada satu foto lelakinya namun disensor oleh stiker Instagram dan diposting sebelum Acha graduate.