Sebuah insiden terjadi di acara jabat tangan Keyakizaka46. Jalur dimana Hirate Yurina berada diserang oleh oknum fans dengan flare / mercon.
Pria dengan identitas usia 21 tahun berasal dari Saitama diamankan staf keamanan.
Petugas juga mengamankan satu flare sisa yang belum dinyalakan setelah sebelumnya memadamkan tiga buah flare.
Atas insiden tersebut jalannya handshake festival sempat dihentikan selama beberapa menit sebelum akhirnya dilanjutkan kembali.
Beruntung tak ada korban luka-luka atas kejadian ini.
Petugas keamanan kemudian lebih ketat dalam menyeleksi peserta sebelum berjabat tangan dengan anggota Keyakizaka46 mulai dari memeriksa isi kantong, tas hingga kaus dalam.
Sayangnya, berdasarkan laporan terbaru Hirate Yurina harus beristirahat terlebih dahulu akibat trauma dan kehabisan suara setelah teriak menjerit.
Video Detik-detik Asap Flare Menyerang Jalur Hirate Yurina
てちめみレーンで発炎筒が!!帽子かぶった男がとりおさえられてた!!! pic.twitter.com/IQ0Kxp2EEL
— すいす (@railgun65_sdmnk) 24 Juni 2017