Solusi Gagal Keluar Masuk Safe Mode Pada HP Oppo Realme

Semakin canggihnya teknologi bertambah pula fitur dan layanan pada sebuah Smartphone. Tidak, kamu nggak harus rogoh kocek belasan juta buat menikmati fitur HP Android paling keren saat ini. Tapi bagi pengguna awam justru akan jadi bumerang ketika mengutak-atik ponsel dan secara tidak sengaja merusak sistem itu sendiri. Termasuk Safe Mode pada HP Oppo Realme.

Safe Mode atau Mode Aman merupakan metode khusus yang dapat menonaktifkan beberapa fungsi sistem, umumnya dapat terjadi pada seluruh HP Android. Baik muncul dengan dilakukan secara manual / paksa, atau memang tampil sendirinya tanpa perintah pengguna.

Masuk Mode Aman akan membuat sejumlah aplikasi hasil installasi dari Google Play Store atau browser tidak bakal muncul setelah Smartphone restart.

Sejumlah user bisa kebingungan kenapa hal ini terjadi, penyebabnya apa, namun tak perlu khawatir berlebih dan tidak ada yang harus diperbaiki di Service Center Realme.

Tanpa harus panik, apabila ponsel Realme Anda masuk ke dalam Mode Aman sebaiknya segera dinonaktifkan dan kembalikan seperti semula kalau memang tidak ada kegiatan khusus buat mempraktikannya.

Cukup gampang sebenarnya mematikan Safe Mode, sayangnya untuk sejumlah kasus sulit dihilangkan atau bahkan tidak bisa hilang.

Cara Keluar Safe Mode HP Oppo Realme 

Ketika berada dalam kondisi Safe Mode maka aplikasi akan hilang dari halaman depan HP (Homescreen).

Misalnya WhatsApp tiba-tiba tidak ditemukan, seolah data-data termasuk nomor kontak orang lain, kerabat, keluarga, teman kerja terhapus. Tapi jangan khawatir, itu hanya tersembunyi selama mode aman aktif.

Untuk mengembalikannya kita harus mematikan Safe Mode Realme Oppo. Intinya kalau Anda merasa Smartphone mulai macet, lag, hang, lemot / lambat kinerjanya, maka aktifkan mode aman agar fitur bawaan produsen atau pabrik vendor bisa digunakan dengan lancar.

Sebagai solusi awal mengatasi tidak bisa keluar Safe Mode Oppo Realme Anda bisa lakukan cara di bawah ini:

  • Tekan dan tahan tombol Power 3-5 detik  sampai muncul opsi. 
  • Pilih menu “Matikan Daya”, setelah HP mati diamkan 2-3 menit. 
  • Kemudian nyalakan kembali ponselnya hingga terasa getaran kecil. 
  • Nah di tahap ini HP akan lakukan booting, HP akan kembali ke Homescreen tampilan depan ponsel dan Mode Aman akan hilang sendirinya. 
Bagaimana hasilnya? Baca juga: Fitur Trik Tersembunyi Oppo A7. Metode tadi dapat dipraktikan pada Oppo Realme 1, Realme 2, Realme 2 Pro, Realme C1, Realme U, dan Realme U1 Series.

Mengatasi HP Realme Tidak Bisa Menonaktifkan Safe Mode 

Beberapa pengguna tidak berhasil dengan metode paling mudah tadi. Biasanya karena sejumlah faktor seperti: File Eksternal Corrupt, atau umumnya tombol Volume Down rusak. 

Ini yang lucu seperti ponsel Asus Zenfone Max Pro M2 teman saya.

Mungkin karena terlalu sering dipencet jadi tombol Volume Down (-) miliknya agak terpendam ke dalam bodi HP sehingga ketika proses restart dilakukan otomatis kepencet deh dua tombol yakni Power dan Vol Down, masuk lagi ke Safe Mode dong ya hehe.

Kami bakal berikan solusi jika Anda juga mengalami hal serupa seperti rekan saya tadi, kali ini dengan langkah praktis.

  • Matikan HP Realme Anda, ingat bukan Restart. 
  • Tunggu hingga sepenuhnya nonaktif, lalu cabut baterai (opsional, tidak wajib) dan lepaskan kartu SIM atau Memori SD Card. 
  • Diamkan 5 menitan, pasang kembali semuanya. 
  • Pada tahap ini Anda harus menyalakan lagi ponselnya. 
  • Tekan tombol Power, tapi JANGAN TEKAN TOMBOL VOLUME DOWN, justru sesekali pencet tombol Volume Up (+) agar terhindar dari proses booting ke Safe Mode. 

Seharusnya langkah di atas dapat memperbaiki HP Realme Oppo Anda yang gagal keluar Safe Mode setelah restart. Apabila masih tidak bisa menonaktifkan mode aman, cara satu-satunya dengan Factory Reset (Reset Pabrik) namun jangan lupa buat cadangkan (backup) data.

Leave a Comment