Cara Cepat Mendapatkan 4000 Jam Tonton YouTube Buat Monetize

Sekarang kan sudah ada kebijakan baru dari YouTube mengenai monetisasi, persyaratan barunya yaitu harus punya 1000 Subscribers dan jumlah minimal 4000 Jam Waktu Tonton video di channel (4k Hours Watch time), bukan sekadar viewers.

Kami akan berikan sejumlah tips cepat bagaimana mendapatkan 4000 jam tonton keseluruhan video YouTube, seperti halnya yang telah kami terapkan pada channel sendiri jauh sebelum peraturan baru ini dibuat. 

Apa Itu Jam Waktu Tonton / Watch Time YouTube 

Watch Time atau Jam Waktu Tonton (atau retensi pemirsa, seperti yang populer di YouTube analytics) adalah jumlah total waktu yang dihabiskan pemirsa untuk menonton video Anda. Idealnya, video topping dalam metrik ini menghasilkan sesi penayangan secara keseluruhan. 
Dulu, sebelum September 2012 jumlah penayangan menjadi faktor penentu utama bagi YouTube untuk menentukan rangking video di hasil pencarian (YT Seo-friendly).  
Nah, satu bulan berikutnya atau Oktober 2012, YouTube memperbarui algoritma mereka dari jumlah penayangan (viewers) ke jam tonton (watch time) alhasil 90% channel terkena dampaknya di hasil pencari. 
Video pengguna yang tadinya peringkat 20-30 di YouTube Search Result mendadak naik ke peringkat tiga besar, artinya optimasi harus dilakukan oleh yang terkena dampak penurunan peringkat.

Dengan Jam Tonton yang tinggi, YouTube akan lebih memprioritaskan untuk promosi video dalam kanal Anda melalui hasil penelusuran dan rekomendasi (Recommended Vid). 

Jelas ini cukup menguntungkan, dengan mendapatkan prioritas dari YouTube artinya channel Anda dianggap bermanfaat dan berkualitas hingga mereka sendiri yang merekomendasikan, jadi mulai sekarang jangan anggap remeh Jam Tonton.

Selain itu fungsi lain dari Jam Tonton menjadi pertimbangan mereka untuk meninjau apakah channel layak diberikan fitur monetisasi Google Adsense atau tidak.

Kalau sudah paham fungsi dan dampak dari Watch Time alias Jam Tonton ini, selanjutnya adalah berusaha untuk mengaplikasikan pada channel Anda, mungkin beberapa tips optimasi berikut berguna sehingga dapat mendaftarkan kanal buat monetize

Cara Cepat Mendapatkan 4000 Jam Tonton Channel YouTube  

  1. Membuat Playlist Video 
  2. Thumbnail dan Judul yang relevan dengan isi konten 
  3. Manfaatkan fitur cards dari YouTube 
  4. Gunakan Kata Kunci Panjang (Long-Tail Keywords) di Judul 
Perhatikan poinnya disini adalah JAM, bukan MENIT tayang, 4000 Jam atau setara dengan 240,000 menit total penayangan. 

Kalau Anda sekarang punya channel sudah ada iklan Adsense namun belum memenuhi persyaratan terbaru maka fitur
YouTube Monetize akan dinonaktifkan otomatis setelah mendapatkan email pemberitahuan. 
Dalam kata lain pemutusan mitra terjadi pada channel kreator kecil atau yang sedang berusaha membangun kanalnya.
Namun, jangan khawatir apabila channel Anda telah memenuhi minimum persyaratan 4000 Jam Waktu Tonton dan 1000 Subscribers, otomatis kelayakan monetisasi bakal ditinjau ulang. 
Dan itu pun belum tentu diterima, selama lakukan review, pakar juga mengacu pada Standar Komunitas YouTube dan pedoman kebijakan monetisasi YT – Adsense. 
Kembali ke laptop.

Saran: 4000 Jam Tayang = 240,000 menit, buatlah satu video minimal durasi 4-5 menit, kalau dalam channel ada 50 video, tinggal diakumulasikan 50 video x 4 menit = 200 menit (dengan asumsi, satu penonton membuka semua video sampai habis atau satu video penuh per 50 pemirsa), makin banyak pengunjung semakin bagus. 

#1. Membuat Playlist 

Bikin playlist dari video yang sejenis atau pembahasan serupa adalah cara terbaik untuk membuat penonton tetap menyaksikan video yang Anda buat. 

Contohnya pada kanal
GadgetIn, bisa dibilang merupakan channel reviewer Teknologi asal Indonesia yang berkembang pesat di tahun 2017. 
Mengorganisir kategori dan jenis video serupa, misalnya Unboxing alias buka kotak HP baru yang selalu bikin penasaran meskipun tidak membelinya. 
Dengan demikian pemirsa akan penasaran dengan video lain yang sejenis, lalu menontonnya terus-menerus hingga berefek positif pada Jam Tonton dan pemeringkatan di YouTube, boleh dibilang cara ini cukup efektif supaya cepat mendapatkan 4000 Jam Tonton. 

Faktanya, penonton cepat bosan dengan video intro dan outro oleh karena itu sebaiknya optimalkan fitur playlist dengan membuang kedua jenis video itu dari playlist. 

Tips: YouTube memberikan Anda leluasa untuk menautkan ke video terkait di setiap akhir video, demi meningkatkan waktu tonton, silakan tautkan ke playlist langsung.

#2. Thumbnail dan Judul Relevan 

Memilih thumbnail dan judul sangat berikan dampak besar pada ranking video dan kemungkinan menambah jumlah viewers. 
Fungsinya tidak lain memicu pengguna untuk setidaknya mengeklik video, gunakan gambar yang menarik dan relevan dengan isi konten sehingga penonton akan menyaksikan video sampai habis karena penasaran dengan highlight yang mereka temui pada thumbnail. 
Saran dari YouTube Creator Academy untuk membuat thumbnail yang click-able. 

Penting diperhatikan, agar thumbnail jangan sampai clickbait yang membuat penonton kecewa dan berhenti menyaksikan video di channel Anda.

Lalu buatlah gambar menjadi responsif agar sesuai dengan ukuran mobile (seluler) dan desktop.

#3. Manfaatkan Fitur Cards 

Buat yang belum tahu, fitur Cards atau Kartu yaitu rekomendasi video Anda lainnya yang muncul menjelang akhir video yang sedang ditonton. 

Anda bisa menautkannya langsung ke video serupa yang sedang diputar, atau langsung ke playlist yang menurut Anda, penonton akan tertarik untuk mengeklik, posisikan Anda sebagai pemirsa ketika mengatur fitur Cards supaya lebih paham dan optimal.

Contohnya tuh gambar diatas, channel Slow Mo Guys mempromosikan video atau playlist terkait dengan memanfaatkan fitur Cards menjelang video yang lagi diputar itu berakhir, taktik ini juga efektif untuk menambah jumlah jam tonton.

#4. Gunakan Long-Tail Keywords 

Long-tail Keywords, atau kata kunci panjang dapat membantu Anda mendapatkan jumlah viewers dan peningkatan statistik jam tonton. 

Dengan mengidentifikasi kata kunci gunakan fitur pencarian YouTube yang bisa dimanfaatkan saran keywords-nya, dalam kotak pencarian ketik satu atau dua suku kata kunci yang menurut Anda menarik perhatian pemirsa, dan disana akan muncul saran lainnya.

Contoh, Short-tail Keyword: Review Xiaomi Mi A1 dan Zenfone 9, jika dijadikan long-tail keywords: Review Xiaomi Mi A1 dan Adu Hasil Kamera vs Asus Zenfone 9. 

Bonus, Buat Konten Original dan Bangun Ciri Khas Channel 


Kita tahu konten dalam channel YTCrash dan Calon Sarjana membahas hal aneh di dunia, unik dan tentunya membuat penasaran, mereka merangkum dari berbagai sumber dan dijadikan konten berkualitas dengan pembahasan serta penjelasan mendetail.

Inilah alasan kenapa video terbaru mereka selalu dinantikan, buat konten original memang sulit, tapi memberikan dampak besar bukan cuma dalam hal Jam Tonton (Watch time) tapi juga keseluruhan channel bahkan penghasilan Adsense Video YouTube.

Viewers pada dasarnya akan tetap menonton video Anda.

Alasan lain kenapa Watch Time itu sangat penting pada Audience Retention (Retensi Penonton) dalam YouTube Analytics, video yang lama durasi ditonton sampai akhir sangat baik untuk mendapatkan hasil pemeringkatan di hasil pencarian.

Ini juga akan berpengaruh terhadap penghasilan Adsense dari segi CPM.

Tips: Sebaiknya jangan bikin channel Reupload, cepat atau lambat bakal kena tilang YouTube Community Guidelines, ingat kebijakan mereka diperbarui bukan cuma soal monetisasi, tapi juga mengarah ke konten. 

Simak terjemahan dari postingan Louis di Facebook, salah satu kreator yang diundang pada pertemuan YouTube – Creators di California dan terlibat dalam perubahan kebijakan ini.

Louis:

Kami diundang melakukan pertemuan dengan beberapa kreator lain dan pihak perwakilan YouTube akhir tahun lalu mengingat situs berbagi video ini berkembang signifikan dalam beberapa tahun terakhir. Banyak pro dan kontra dengan kebijakan monetisasi yang baru, memang akan membebani kreator konten yang baru merintis channel-nya. 


Namun di sisi lain, kami ingin YouTube dengan tegas menunjukkan bahwa platform mereka bukan hanya tempat untuk mencari uang dengan cara instan, kami melihat banyak kreator yang baru terjun ke YouTube hanya karena iming-iming uang dan peluang bisnis instan. 


Platform ini ditujukan untuk berbagi (sharing), dan karena popularitasnya terus menanjak, kami rasa standar syarat minimal monetisasi 4000 Jam Tayang / Waktu Tonton (4k Hours Watch Time) dan 1000 Subscribers dalam jangka waktu 12 bulan tidak begitu sulit untuk mereka yang benar-benar menekuni channelnya. 


Ingat selalu, YouTube adalah situs yang perkembangannya cukup pesat, jadi saya yakin akan tetap ada banyak kreator yang menanggapi kebijakan ini sebagai pelecut motivasi untuk membuat konten berkualitas ketimbang mengeluh. 

Anda mengeluh kebijakan baru, dan menyerah membuat konten, ini justru akan menguntungkan saingan Anda yang benar-benar menekuni channelnya dari awal.”

Kesimpulan 

Kalau Google ‘menyuruh’ spider untuk melakukan perbaikan peringkat saat crawling pada situs berisi konten menarik, beradaptasi dengan algoritma yang setiap saat berubah, memonitor statistik seperti user experience (pengalaman pengguna) dan kecepatan buka situs (load time).
YouTube itu beda, mereka akan sulit melakukan scan pada video ketimbang teks, jadi algoritma yang ditentukan adalah dengan menilai kualitas video berdasarkan Watch Time.

Seberapa lama durasi penonton menyaksikan video dalam suatu channel, semakin lama dianggap makin bagus, sekarang praktekan beberapa tips Cara Cepat Meningkatkan 4000 Jam Tonton di Channel YouTube tadi.

Leave a Comment