Skandal Maira Kuyama BNK48 Memaksanya Graduate – Belum kelar fandom idol group 48 Family membicarakan skandal Princess Labay MNL48, tiba-tiba General Manager BNK48 berkepala plontos, Jobsan melakukan siaran langsung dadakan melalui akun Facebook pribadinya yang juga sudah diikuti oleh ribuan penggemar BNK tadi malam.
Ia tidak sendiri karena di sampingnya ditemani oleh salah seorang anggota generasi kedua BNK48, Maira Kuyama. Jobsan mengatakan bahwa ada yang ingin disampaikan dan dijelaskan oleh Maira, mengenai keputusan karirnya sekaligus yang belakangan terjadi di forum internet.
Skandal Maira Kuyama BNK48 Memaksanya Graduate
Maira Kuyama graduate dari BNK48. Itulah kalimat yang tersampaikan pada awal pembuka, kemudian sang member beberkan penjelasan mengenai alasan ia memutuskan mengumumkan kelulusan. Penggemar yang menyaksikan Live Streaming dibuat terkejut.
Menurut penuturan Maira, dia sudah tidak kuat lagi menahan gempuran dari oknum fans BNK48. “Ancaman terus dikirim kepada saya bahkan mereka juga memiliki kontak ke salah satu anggota keluarga saya.” ucap Kuyama bergetar.
Keputusan ini tentu sedikit membuat fans terkejut, sebab bulan Oktober kemarin Maira Kuyama baru saja mengikuti konser meriah bersama para member generasi ke-2 BNK48. Namun di sanalah titik frustrasinya memuncak.
Seorang pria diduga menelepon saudaranya dan mengatakan hal tak senonoh yang berbau ancaman terhadap Maira Kuyama, dia diberitahu melalui pesan singkat ketika jeda konser. Apresiasi, karena doi tetap profesional menghibur penonton yang doyan Ngidol dan telah membeli tiket.
Seusai konser berakhir, Maira sempat minta izin untuk pulang duluan. Menurutnya dia bahkan tidak sempat beristirahat dan berbincang pada hari yang seharusnya menyenangkan itu karena telah dipaksa balik ke rumah.
Dugaan sementara karena pelaku adalah mantan kekasih dia, sebab sebelum peristiwa ini memang ada foto skandal Maira Kuyama beredar di forum online Pantip hingga menyebar ke media sosial lain seperti grup Facebook, Instagram dan Twitter.
“Apa yang dikatakan pembenci sudah melebihi batas wajar. Saya berdiskusi dengan keluarga, dan keputusan ini (Grad) sudah yang terbaik bagiku. Sangat menyayangkan perilaku beberapa orang, saya minta maaf karena mengecewakan kalian.” ujar Maira Kuyama dalam pernyataan klarifikasi.
Seperti yang telah diberitakan akhir-akhir ini Maira Kuyama juga mendapatkan paket misterius ke kediamannya. Awal November kemarin, doi menerima kiriman kotak boks seukuran dus Smartphone berwarna coklat polos.
Ketika dibuka, isinya hanyalah tumpukan kertas yang dipotong kecil dan ada kertas seperti surat di dalamnya bertuliskan sebuah kalimat bernada ancaman. Skandal Maira Kuyama BNK48 memang menjadi fatal besar.
Ia menduga pengirim adalah orang yang pernah kenal atau sempat dekat dengannya. Karena doi merasa tidak sekali pun menuliskan alamat rumah sembarangan buat keperluan penting pun, kasus serupa dialami eks JKT48 Sinka Juliani yang dihampiri dan ditunggu Wota tepat di depan rumahnya.
Baca juga: 4 Member BNK48 Disanksi Akibat Langgar Aturan.
Kala itu, sebagaimana laporan Tribunnews, pria bernama Fahmi rela menunggu duduk bawah pohon dekat rumah Sinka. Sampai tindak lanjut dilakukan, doi diketahui merupakan penggemar berat Shinta Naomi dan mengaku hanya ingin bertemu langsung dengan oshimen.
Mantan personel SKE48 Matsumura Kaori bahkan menerima hadiah berupa pakaian dalaman seorang fans pria. Uniknya paket tersebut dikirim oleh atas nama “Yoobo“, itu merupakan nama kucing peliharaan Kaotan.
Akibat Skandal Maira Kuyama BNK48 yang membuatnya graduate, ia memecahkan rekor salah satu member dengan status keanggotaan paling pendek semenjak debut sampai lulus. Menurut Jobsan, rencana jadwal serta informasi detail terkait konser kelulusannya akan digelar awal Desember nanti sekaligus kegiatan acara jabat tangan.